Rebut Kuliah Gratis Siswa SMK

Dinas Pendidikan (Disdik) Sumsel kembali menyiapkan anggaran hingga Rp 900 juta dalam APBD 2010. Dana ini dipersiapkan untuk membiayai pendidikan 20 siswa SMK berprestasi dalam bentuk kuliah S1 gratis.
Kepala Dinas Pendidikan Sumsel, Drs H Ade Karyana MEd melalui Kasi Pembinaan Sekolah Kejuruan dan Perguruan Tinggi, Drs Aridi Akuan mengatakan dana yang masing-masing siswa dijatah Rp 45 juta ini  difokuskan untuk biaya sekolah menjadi guru SMK di Lembaga Pendidik Tenaga Kependidikan (LPTK).

“Totalnya senilai Rp 900 juta berbentuk beasiswa penuh, mulai dari biaya pendidikan sampai biaya hidup selama menempuh pendidikan. Dana akan diberikan selama empat tahun,” kata Aridi kepada wartawan Sripo, Kamis (1/10) di ruang kerjanya.

Program ini berlaku tahun depan, dimana nantinya akan dipilih lulusan SMK terbaik se-Sumsel. Selanjutnya,
mereka akan dikumpulkan lalu dirangking. Siswa yang masuk rangking 20 besar berhak memperolehnya. Atau bisa juga dipilih pola kedua, yakni siswa bersangkutan pernah mengikuti Lomba Keterampilan Siswa (LKS) tingkat nasional. Siswa terpilih berhak melanjutkan pendidikan jenjang S1 atau D4 ke LPTK di Indonesia sesuai bidangnya, seperti UNY, UNJ, UPI, UNP dan lainnya. “Bila lulus, wajib menjadi guru SMK di kabupaten/kota di Sumsel,”katanya.

Aridi melanjutkan kebijakan diambil untuk mengatasi kekurangan tenaga guru SMK bidang produktif. Apalagi saat ini pertumbuhan SMK mencapai 173 unit. “Saat ini tenaga guru SMK bidang produktif berbagai keahlian hanya 1700 orang, sementara kebutuhan guru mencapai 2500 orang,” kata Aridi.

Sementara itu Kabid Dikmenti Widodo, mengatakan, beasiswa merupakan bentuk dukungan terhadap program mendiknas mengembangkan SMK, yang akan menjadikan rasio SMK terhadap SMA menjadi 67:33 sampai tahun 2015. (sta/sripo)

2 pemikiran pada “Rebut Kuliah Gratis Siswa SMK

  1. saya ingin sekali mengapai semua impian saya dan orang tua saya
    saya tamatan smk negeri 6 palembang jurusan tata boga

    wahai pemerintah dan intansi lain nya saya berharap semoga saya bisa kulia gratis d karnakan gak da uang /dana

Tinggalkan Balasan ke muhammad idris Batalkan balasan